Header Ads

PMI Kab Tegal Gencar Giat Donor Darah Hingga Ke Pelosok Pedesaan


Kab. Tegal ( CTV ) PMI Kabupaten Tegal , gencar lakukan jemput bola pendonor darah hingga kepelosok pedesaan . Kegiatan tersebut dilakukan , guna menstabilkan ketersediaan stock darah . Karena, setiap harinya PMI Kabupaten Tegal melayani droping darah untuk 12 rumah sakit yang membutuhkan . 

Dan Desa Danasari Kecamatan Bojong Kabupaten Tegal Jawa Tengah ini , adalah salah satu desa yang menjadi sasaran jemput bola pendonor darah oleh PMI Kabupaten Tegal , Kegiatan donor darah yang berlangsung di aula kantor Desa Danasari ini , diikuti oleh pengurus ranting dan anggota fatayat muslimat , serta warga desa Danasari .

Salah seorang pendonor darah , Ika Nurlaela , mengaku baru tiga kali donor darah . Dan keinginannya untuk donor darah, selain karena rasa kemanusiaan untuk menolong bagi yang membutuhkan ,  juga untuk kesehatan . Sehingga , untuk warga lain , diharapkan bisa ikut mendonorkan darahnya .

Sedang dari sebanyak 34 pendonor darah yang mendaftar , hanya 33 orang yang lolos untuk bisa donor darah , karena 1 orang tidak memenuhi syarat . Pengurus ranting fatayat muslimat desa Danasari , Yuliastanti  mengatakan , dirinya sebagai penggerak donor darah , selalu mengajak anggotanya dan warga yang lain untuk ikut berperan aktif donor darah .

Sementara itu , menurut Kepala Unit Donor Darah PMI Kabupaten Tegal , dr Vega Hapsari , saat ini , setiap harinya PMI Kabupaten Tegal melayani Droping darah untuk 12 rumah sakit yang membutuhkan . Sehingga , guna menstabilkan ketersediaan stock darah , PMI Kabupaten Tegal , gencar lakukan jemput bola pendonor darah hingga ke pelosok pedesaan .

Meski stock darah di Markas PMI Kabupaten Tegal terbilang stabil , namun , diharapkan adanya peran serta masyarakat untuk donor darah , guna menambah ketersediaan darah , karena kebutuhan darah sangat tinggi . Selain bisa datang ke tempat lokasi kegiatan donor darah , masyarakat yang akan donor darah , juga bisa datang langsung ke Markas PMI Kabupaten Tegal .***tim liputan CibulanTV***

 

 

 

Diberdayakan oleh Blogger.